Kamis, 14 Maret 2013

NOAH "Konser Tanpa Batas"


Konser Tanpa Batas, SMESCO Building, Pancoran, Jakarta ( 28 Februari 2013 )

MusikKamu sebagai media digital berita musik mengajak NOAH untuk lebih dekat dengan Sahabat, terinspirasi dari MTV Unplug, musisi merasa lebih dekat penggemar mereka, begitu juga sebaliknya karena dari panggung tempat musisi menghibur mereka sama sekali tidak ada batasan apapun dan benar - benar dekat, dari situ lah nama Konser Tanpa Batas tercetus.



Konser Tanpa Batas dalam artian yang disebutkan di paragraf sebelumnya, bukan berarti tanpa batas jumlah penonton, kalau penonton tidak dibatasi apa bedanya dengan konser - konser yang lain? , penonton yang berhak menyaksikan Konser Tanpa Batas adalah mereka yang mempunyai poin cukup yang didapat dari pengaktifan RBT, pengumpul diundi yang pemenangnya bisa menonton Konser Tanpa Batas ini.




Kolaborasi dengan beberapa musisi yang memang sudah pernah berkolaborasi sebelumnya tapi dengan aransemen baru menjadi pembawa suasana segar untuk Konser Tanpa Batas ini, Ariel berkata "Konser ini adalah konser yang belum pernah kita lakukan sebelumnya..dimana musisi lebih dekat dan akrab dengan penikmat musik..".




Konser ini seperti dibagi menjadi 3 sesi, dibuka dengan aransemen Instrumental, lalu akustik performance, hingga full band di 3 lagu terakhir, memang unik, ditambah lagi para penggemar musik NOAH memang belum pernah sedekat ini untuk menonton penampilan NOAH di atas panggung.

NOAH "XL Bebas Concert"

XL Bebas Concert Serang

NOAH tidak pernah puas menghilangkan dahaga para Sahabat yang rindu penampilan mereka, setelah kemarin melakukan tour, kali ini NOAH bekerja sama dengan XL sedang menjalankan tour pendek di 5 kota besar, Dan Serang menjadi kota pertama yang NOAH kunjungi.
Noah Tour XL - Serang
Bertempat di Taman Rekreasi Wulandira, Serang, XL Bebas Concert menyedot sekitar lebih dari 10.000 penonton, dengan hanya membeli kartu perdana XL penonton bisa menukarkannya dengan invitation untuk menonton konser.
Noah Tour XL - Serang
Pukul 7 waktu setempat para personil datang dan langsung melakukan Meet n Greet bersama para pemenang kuis yang diadakan XL, tidak lama kemudian Ariel dkk mulai naik ke atas panggung untuk  menghibur para Sahabat yang sudah tidak sabar menanti NOAH sejak acara dimulai pukul 4 sore.
Noah Tour XL - Serang
"Cobalah Mengerti" tanpa ragu dimainkan NOAH sebagai lagu pembuka, energi penonton terdorong untuk menikmati lagu ini, semua yang hadir larut dalam kegembiraan. Lagu demi lagu dimainkan NOAH, tak terasa di akhir konser "Topeng" dimainkan sebagai lagu penutup XL Bebas Concert malam itu. Biarpun hanya 5 kota, XL Bebas Concert ini cukup menguras tenaga, NOAH masih harus melanjutkan tour ke beberapa kota lainnya, dan kota selanjutnya adalah Surabaya, sampai bertemu di Surabaya Sahabat.

Noah Tour XL - Serang 

XL Bebas Concert Surabaya

Noah Tour XL - Surabaya
Surabaya, menjadi kota ke - 2 dalam rangkaian tour XL Bebas Concert yang kali ini diadakan di Gelora 10 Nopember, kabarnya di Surabaya sudah satu minggu tidak turun hujan.
Sejak sound check dimulai cuaca panas terik, sampai para crew merasa kelelahan, karena memang Surabaya adalah salah satu kota dengan cuaca paling panas dari kota - kota yang pernah dikunjungi. Semua pihak yang mendukung acara dikejutkan dengan turunnya hujan lebat sejak sore, angin besar, sampai panggung terasa goyang.
Saat crew datang ke tempat berlangsungnya konser hujan masih sangat besar, dan ada kabar selentingan kalau hujan belum juga berhenti terpaksa acara dibatalkan. Tapi Tuhan berkata lain, Ariel sering bilang kalau hujan itu berkah, terbukti tepat 10 menit sebelum NOAH naik panggung hujan berhenti, acara terus berlangsung.
Noah Tour XL - Surabaya
Tanpa ragu NOAH naik panggung dengan memainkan lagu "Cobalah Mengerti" penonton yang sudah tidak sabar di tambah was - was karena terancam batalnya acara juga tanpa ragu ikut bernyanyi, mereka tidak perduli dengan kondisi lapangan yang basah dan sangat becek, Konser dilanjutkan dengan lagu "Walau Habis Terang" dan "Dibalik Awan".
Noah Tour XL - Surabaya
NOAH terus menggeber panggung hingga tidak terasa lagu "Separuh Aku" sudah dimainkan, setelah itu "Topeng" baru dimainkan sebagai lagu terakhir. Hingga ujung konser, energi penonton Surabaya yang didominasi oleh Bonek sangat luar biasa. Hal ini membuat NOAH semakin semangat melanjutkan tour mereka di kota - kota selanjutnya bersama XL Bebas.

XL BEBAS CONCERT BANDUNG

Setelah Surabaya, akhirnya NOAH pulang ke rumah mereka yang menjadi kota selanjutnya untuk XL Bebas Concert kali ini, yaitu Bandung, cuaca panas sejak siang hari tidak mengurangi semangat para Sahabat yang rindu penampilan NOAH di kota mereka sendiri.



Sebelum acara mulai hujan mulai turun, dan sempat membuat sedikit cemas venue konser kali ini adalah lapangan besar tepat di pingir jalan tol, angin cukup kencang, panas siang berubah jadi sangat dingin malamnya, malah band pembuka konser malam itu alatnya ada yang terkena air hujan.




NOAH datang setelah hujan reda, mereka melakukan Meet n Greet terlebih dahulu bersama pemenang kuis yang diadakan XL di tiap kota. Penampilan NOAH di XL Bebas Concert malam itu terasa hangat, NOAH terasa begitu dekat dengan para Sahabat dari kota asal mereka, semua tampil lepas, karena inilah rumah NOAH, tempat kami berasal.



Kehadiran David cukup menjadi mood booster untuk personil NOAH, selain para Sahabat rindu akan penampilan David, ini juga memberikan energi baru di panggung. Bukti lain kehadiran David sebagai energi baru di panggung adalah terpilihnya David untuk menyanyikan "Mungkin Nanti" yang biasanya penonton memilih Reza untuk menyanyikan ini.




Energi penonton XL Bebas Concert malam itu sangant luar biasa, sejak lagu "Cobalah Mengerti" di awal konser dimainkan, mereka terus ikut bernyanyi hingga ujung konser, lagu "Topeng" dipilih sebagai lagu penutup konser. Sebelum lagu terkahir dimainkan Ariel berkata "Penguasa di Dunia ini adalah waktu..waktu kita sangat terbatas disini, ini dia lagu terakhir!".




Bukan tidak ingin NOAH berlama - lama di Bandung, mereka masih harus melanjutkan konser - konser yang sudah mereka jadwalkan. kota selanjutnya adalah Banjarmasin, NOAH melanjutkan perjalanan bersama XL, sudah siap Sahabat di Banjarmasin? sampai bertemu disana!.

XL Bebas Concert Banjarmasin

Setelah pulang ke kota Bandung walau hanya sebentar, NOAH melanjutkan perjalanan bersama XL ke kota selanjutnya yaitu Banjarmasin. Pesawat mendarat tepat pukul 14.30 waktu setempat, tidak lama kemudian hujan turun sangat besar, salah satu driver mengatakan "Emang kaya gitu biasanya disini, siang panas..terus sore nya hujan besar.." dan langsung timbul pertanyaan "Besok hujan nggak ya?".



Banjarmasin adalah kota yang memang ingin sekali NOAH kunjungi, karena memang sulitnya perijinan di kota ini akhirnya NOAH beberapa kali gagal mengunjungi Banjarmasin. Sekarang XL berhasil membawa NOAH kesana, ini akan menghilangkan dahaga penggemar khususnya Sahabat NOAH di Banjarmasin.




Sebelum acara dimulai hujan turun sangat besar seperti hari sebelumnya, penonton khususnya para Sahabat yang merindukan NOAH tampil di kota mereka tidak perduli meskipun hujan turun sebelum konser di mulai.




NOAH naik panggung setelah hujan reda, mereka menghajar panggung tanpa ragu dari awal konser, "Akhirnya kita kembali ke Banjarmasin, sebetulnya tahun 2012 lalu pernah ke Banjarmasin, tapi saya nggak ikut..terakhir kita main outdoor di Banjarmasin itu 5 tahun lalu kalo nggak salah.." sapa Ariel kepada penonton di sela - sela jeda lagu.




Tak terasa memang kalau kita sedang bersenang - senang, lalu Ariel mengajak penonton bernyanyi "Ini lagu terakhir dari kita..terima kasih semuanya sudah menunggu kita selama 5 tahun untuk kita kembali ke Banjarmasin" ucap Ariel di lagu terakhir, dan NOAH masih harus melanjutkan perjalanan ke kota terakhir bersama XL yaitu Lampung, sudah siap dengan kejutan baru dari NOAH Sahabat!?


XL BEBAS CONCERT LAMPUNG

Saat mendarat di Lampung, pertanyaannya adalah, apakah kota ini masih bersahabat? mengingat NOAH baru saja mengunjuangi Lampung beberapa kurang dari sebulan yang lalu, dan memang Lampung adalah salah satu kota yang sering ditunjuk promotor untuk dikunjungi, sejak awal NOAH tour.



Bertempat di PKOR Way Halim, adalah Lapangan Sepak Bola yang sebenarnya sangat sayang untuk dijadikan venue konser, karena rumput dan bangunan lapangan ini bagus sekali, rumput yang masih rapih, tembok yang masih bersih, bahkan timbul pertanyaan apakah lapangan ini perah dipakai untuk konser sebelumnya?




Entah in isebuah sebuah prestasi atau rekor, "Ini adalah ke empat kalinya kita ke Lampung..tapi selalu penuh, kalian semua memang luar biasa!!" kata Ariel menyapa penonton disela - sela, untuk ukuran kota yang sering dikunjungi memang ini adalah rekor, konser NOAH yang digelar kali ini waktunya sangat berdekatan dengan konser terakhir mereka di Lampung.




Hari sebelum konser dimulai, untuk pemanasan NOAH diajak bertanding futsal bersama Sahabat Lampung, mereka memang sudah mempersiapkan ini jauh - jauh hari. Lampung adalah kota terakhir dari rangkaian tour XL Bebas Concert, banyak pertimbangan sendiri kenapa Lampung dipilih sebagai kota penutup tour XL Bebas Concert. NOAH pun mengemas konser ini dengan sangat apik, beberapa lagu lama dibawakan untuk mereka yang rindu mendengarkan lagu lama.




Tidak banyak yang bisa diceritakan di Lampung, waktu yang sangat singkat dan jadwal yang padat adalah salah satu alasan NOAH untuk segera berpindah kota dan memuaskan dahaga para penggemar khususnya para Sahabat di kota lain. Terima kasih untuk semua pihak yang sudah mendukung XL Bebas Concert ini, terutama kalian para Sahabat! kalian luar biasa.

Selasa, 12 Maret 2013

NOAH Surya Pro Mild Tour 25 Kota

Surya Pro Mild Tour  Press.Conf, Unicorn Building, Kemang, Jakarta (14 Nov 2012) 

Jakarta diguyur hujan siang itu, personil NOAH yang disibukan dengan segudang aktifitas harus menghadiri Press.Conf di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, semua media baik cetak maupun elektronik sudah berkumpul disana.
Tidak lama setelah sampai Press.Conf dimulai, NOAH yang kali ini di Surya Pro Mild dengan promoter Nadapromotama seakan belum puas dengan konser 8 kota yang diadakan beberapa waktu lalu, ini adalah momen terbaik untuk NOAH bangkit kembali setelah istirahat yang cukup lama, tidak tanggung 25 kota akan memadati jadwal tour NOAH 2012 – 2013.
Surya Pro Mild Tour 2012 Press.Conf, Unicorn Building, Kemang, Jakarta (14 Nov 2012)
Surya Pro Mild sebelumnya sudah pernah menggandeng beberapa group music ternama untuk tour mereka, dan kali NOAH diberi kepercayaan untuk bergabung di Surya Pro Mild Tour, Baskaries Ibrata, Brand Manager Surya Pro Mild mengatakan bahwa hingga saat ini masih belum menemui kesulitan yang berarti perihal perijinan. Malah pihaknya diminta untuk menaikkan harga tiket yang dirasa murah, yakni sekitar 20.000 hingga 30.000, untungnya dirinya menolak hal tersebut karena memang acara ini tidak disetting untuk mengambil untung yang terlalu banyak.
Surya Pro Mild Tour 2012 Press.Conf, Unicorn Building, Kemang, Jakarta (14 Nov 2012)
Ariel menambahkan, sebenarnya ada beberapa kota yang pernah kita kunjungi sebelumnya tapi dengan nama baru, lagu baru, dan konsep yang baru, ini adalah debut tour NOAH, tidak ketinggalan kejutan – kejutan juga sudah dipersiapkan untuk tour kali ini, dan untuk pemilihan lagu kita susun supaya penonton nanti tidak kaget dengan lagu – lagu baru.

Surya Pro Mild Tour 2012, Singkawang, Kalimantan Barat (16 Nov 2012)

Singkawang adalah salah satu kota kabupaten di Kalimantan Barat yang menjadi kota pertama dalam rangkaian Surya Pro Mild Tour, sekitar 3 jam dari ibukota Kalimantan Barat, Pontianak, NOAH tidak pernah puas menghibur para Sahabat lewat aksi panggungnya, terbukti mereka tak peduli seberapa jauh perjalanan yang mereka tempuh, begitu landing di Pontianak, NOAH langsung mengadakan meet n greet yang diadakan di delare Yamaha, Pontianak
Surya Pro Mild Tour 2012, Singkawang,  Kalimantan Barat (16 Nov 2012)
Pukul 19.00 WIB waktu setempat pintu mulai dibuka, seperti biasa para penonton sangat antusias menunggu konser dimulai, dan booth official merchandise NOAH langsung diserbu para Sahabat, tiket yang terbilang murah adalah salah satu trigger ramainya surya Pro Mild Tour di Singkawang ini.
Surya Pro Mild Tour 2012, Singkawang,  Kalimantan Barat (16 Nov 2012)
Hujan rintik – rintik mulai turun, para Sahabat tidak menghiraukan itu, mereka tetap setia menunggu NOAH naik panggung, pukul 21.00 WIB waktu setempat NOAH memulai lagu pertama, kali NOAH terpaksa tampil tanpa David karena kondisinya yang kurang memungkinkan untuk tampil bersama NOAH.
Surya Pro Mild Tour 2012, Singkawang,  Kalimantan Barat (16 Nov 2012)
Tanpa David NOAH tetap tampil maksimal, mereka menggebrak Singkawang dengan sekitar 15 lagu dengan atraktif biarpun cuaca terbilang panas malam itu, sampai lagu terakhir yaitu “Topeng” NOAH masih terus menggeber panggung, dan para Sahabat masih dengan semangat menyanyikan lagu “Toprng” hingga usai. Ini adalah awal perjalanan panjang NOAH di Surya Pro Mild Tour, sampai bertemu di kota lainnya Sahabat.

Surya Pro Mild Tour 2012, Sanggau, Kalimantan Barat (18 Nov 2012)

Kota selanjutnya setelah Singkawang adalah Sanggau, kabupaten lainnya di Kalimantan Barat, masih dalam rangakain Surya Pro Mild Tour NOAH menempuh waktu perjalanan sekitar 7 jam dari Pontianak, NOAH di jadwalkan tampil pukul 21.00 WIB di kota Sanggau, dan lokasi venue adalah sebuah stadion di kaki gunung, sudah bias ditebak, udara disini dingin sekali.
Surya Pro Mild Tour 2012, Sanggau, Kalimantan Barat (18 Nov 2012)
Satu Jam sebelum konser dimulai pintu masuk sudah dibuka dan belum terlihat ramai, karena tidak lama kemudian hujan turun dengan lebatnya, karena hujan dan kondisi venue tidak begitu terlihat, NOAH datang ke lokasi sedikit terlambat dikarenakan jalan menuju venue cukup sulit untuk dilewati ditambah hujan lebat.
Surya Pro Mild Tour 2012, Sanggau, Kalimantan Barat (18 Nov 2012)
NOAH tampil pukul 21.30 WIB waktu setempat, dan kami terkejut saat lampu menyorot kle arah penonton, lapangan stadion sangat penuh oleh para Sahabat yang sudah tidak sabar menunggu NOAH tampil, dan ini sangat diluar dugaan kami, di kota ini begitu banyak Sahabat yang menunggu kami untuk tampil.
Surya Pro Mild Tour 2012, Sanggau, Kalimantan Barat (18 Nov 2012)
Sama seperti kota sebelumnya, NOAH tampil membawakan 15 lagu dengan penuh energi, diguyur hujan yang sangat lebat bukan lah halangan yang berarti bagi NOAH untuk tampil menghibur Sahabat di kota Sanggau. Ariel yang rela diguyur hujan sejak lagu pertama beberapa kali mengutarakan persaannya kepada Sahabat sebagai tanda terima kasih “Ini pertama kali kita datang ke Sanggau, kalian memang luar biasa!”.
Surya Pro Mild Tour 2012, Sanggau, Kalimantan Barat (18 Nov 2012)
Tidak cukup dibuat terkesan oleh para Sahabat di kota Sanggau lagi Ariel mengatakan “Mic saya mungkin besok akan rusak karena kena air hujan dari lagu pertama tadi, tapi tidak apa – apa lah..yang penting kalian bias bersenang – senang bersama kita..”, malam itu Sanggau bernyanyi sepanjang konser bersama NOAH seakan tidak ada hari esok. “Topeng” kembali didaulat sebagai lagu penutup.


Surya Pro Mild Tour 2012, Liquid Café, Jogja (22 Nov 2012)

Masih dalam rangkaina Surya Pro Mild Tour,  NOAH berkesempatan menyinggahi kota Jogja untuk ke sekian kalinya. Jogja adalah kota yang lumayan sering disinggahi dalam  rangkaian tour dan kami disambut oleh beberapa sahabat dan hujan yang sangat lebat di kota Jogja, karena memang kabarnya disana sedang hujan terus setiap sorenya.

Keesokan hari NOAH sudah tidak sabar menggepur Jogja yang bertempat di Liquid Café dengan song list yang sudah mereka siapkan, kurang lebih 13 lagi sudah dipersiapkan untuk bersenang – senang bersama sahabat di Jogja, sebelum sound check dimulai hujan lebat kembali mengguyur kota Jogja, setelah reda, ,ulai terlihat kerumunan orang yang sudah siap mengantri masuk ke dalam venue, mereka adalah sahabat Jogja yang sangat rindu penampilan dari NOAH.

Persiapan sudah sempurna, sekitar pukul 23.00 waktu setempat NOAH yang kali ini kembali terpaksa tampil tanpa David membuka Surya Pro Mild Tour, Jogja, dengan lagu “Cobalah Mengerti”, dari lagu ini para Sahabat meneriakan nama idola mereka masing – masing.

Ariel terlihat terkejut, Liquid Café malam itu sangat penuh oleh para Sahabat yang menantikan NOAH sejak sore tadi, dan ditengah – tengah pertunjukan, Ariel meminta penonton untuk memanggil Reza untuk bernyanyi, karena Reza sering terlihat di belakang, kali ini dia diminta untuk menyanyikan salah satu lagu yang dibawakan pada malam itu.

Semua larut dalam keriaan malam itu, tak terasa tinggal 2 lagu tersisa, malam itu menjadi malam yang singkat di Jogja, apa boleh buat? Perjalanan kami masih panjang, tersisa 22 kota lagi yang masih harus kami singgahi dalam rangkaian Surya Pro Mild Tour 2012.

Pro Mild Tour 2012, Lap. Kuncup, Pringsewu, Lampung (16 Jan 2013)

Setelah rehat, ini adalah kota pertama di tahun 2013 yang disinggahi NOAH untuk tour bersama Surya Pro Mild yang dipromotori oleh Nada Promotama, kota ini mendung sejak semua team mendarat di Bandar Lampung, sementara perjalanan ke Pringsewu memakan waktu kurang lebih 2 jam.



Kondisi venue yang sudah basah karena mungkin terguyur hujan sehari sebelum konser berjalan, tapi ini tidak menyurutkan antuisiasme masyarakat setempat khususnya para Sahabat. Semua persiapan berjalan lancar mulai dari sound check sampai booth Offial Merchandise dari NOAH, pitu dibuka mulai pukul  7, penonton berhamburan masuk lapangan tempat diadakannya konser, mereka berebut posisi paling depan.




NOAH memulai lagu pertama, hujan mulai turun rintik – rintik, dan ini justru membuat penonton semakin bersemangat, karena memang sejak sore mereka sudah tidak sabar menyaksikan penampilan NOAH. Konser malam itu dibuka dengan lagu “Cobalah Mengerti” , dilanjut dengan “Walau Habis Terang”. Ariel dkk terihat sangat antusias membuka tour di awal tahun 2013 ini, mereka tidak menghiraukan lelahnya perjalanan ditambah di malam sebelumnya NOAH harus menyelesaikan rekaman untuk jingle salah satu iklan.




“Topeng” selalu menjadi lagu penutup konser, NOAH masih harus melanjutkan tour ke Bandar Lampung, sampai jumpa di Bandar Lampung, Sahabat!


PRO MILD TOUR LAMPUNG, LAP. SABURAI ( 18 JANUARI 2013 )


Lampung menjadi kota ke 2 tour NOAH bersama Pro Mild di tahun 2013, tahun baru tentunya dengan semangat baru untuk tour kali ini, setlist yang dimaikan ada yang berbeda dengan kota – kota sebelumnya, bertempat di Lapangan Saburai ini bisa dibilang tour dengan penonton paling gila, dan untungnya kali ini venue tidak becek meskipun sempat turun hujan di hari sebelumnya.


Seperti biasa “Cobalah Mengerti” jadi lagu pembuka di Pro Mild Tour malam itu, sejak konser belum dimulai beberapa calon yang tidak bertanggung jawab sempat memaksa masuk tanpa tiket dengan memukul – mukul barikade yang menjadi pembatas venue, hasilnya di tengah – tengah pertunjukan barikade samping jebol, tapi untungnya beberapa pihak yang berwajib cepat mengatasi ini dan konser berjalan normal.


Ariel dkk cukup bersemangat menjalani Tour ini, biarpun sebenernya mereka letih dipadatkan dengan segudang aktifitas di luar panggung, lagu demi lagu mereka mainkan tanpa ragu untuk para Sahabat yang sudah datang untuk NOAH.


Energi penonton Pro Mild Tour Lampung memang luar biasa, NOAH hampir dibuat kelelahan, dan lagu Topeng menjadi lagu penutup di malam, itu, masih tersisa sekitar 15 kota lagi untuk Pro Mild Tour ini, NOAH masih harus menyiapkan kejutan lainnya untuk para Sahabat yang rindu akan penampilan mereka.

 

PRO MILD TOUR TANGERANG, YONIF 203 ( 19 JANUARI 2013 )

Setelah Lampung, keesokan harinya NOAH terbang ke Tangerang untuk melanjutkan Tour mereka bersama Pro Mild. Tangerang adalah kota yang memang sangat ditunggu – tunggu oleh para Sahabat, karena bisa didatangi Sahabat dari beberapa kota sekitar, sepert Cilegon, Serang, dll.



Konser malam itu dimulai sekitar pukul 20.30 waktu setempat, NOAH kembali menggeber awal konser dengan lagu “Cobalah Mengerti” , penonton sudah tidak sabar menunggu penampilan NOAH, sejak sore hari mereka sudah memadati venue.




Dari kota ke kota, mulai banyak yang menyukai Reza bernyanyi, buktinya di Tangerang, banyak yanag memilih Reza untuk bernyanyi di lagu “Mungkin Nanti”, tanpa malu – malu Reza menyapa para penonton layaknya vocalist yang sudah berpengalaman dan mulai menyanyikan bait pertama lagu “Mungkin Nanti”



Lapangan Yonif 203 sangat penuh malam itu, bukan hanya member Sahabat saja yang datang, masyarakat Tangerang yang memang sudah menantikan NOAH tampil di kota mereka, sengaja menyampatkan diri datang ke konser malam itu, sampai barikade depan panggung miring terdorong penonton yang memang bersemangat menyaksikan NOAH tampil. Semua pihak bekerja sama dengan baik malam itu, hingga konser berjalan lancer sampai akhir.




Setelah konser selesai, acara dilanjutkan dengan peresmian Sahabat Tangerang, Cilegon, dan Serang, mereka sudah menantikan saat – saat ini, saat – saat diresmikannya komunitas Sahabat NOAH oleh para personil, selamat untuk para Sahabat yang telah diresmikan, semoga dengan diresmikannya komunitas ini, kita dapat membangun energi yang lebih positif kedepannya.




PRO MILD TOUR BEKASI, YONIF 202 ( 20 JANUARI 2013 )

Bekasi malam itu membuat NOAH terkejut, lapangan yang sangat besar sudah padati penonton sejak sore hari, dan panggung yang cukup besar ditambah LED yang megah menghiasi panggung yang akan mereka injak malam itu.



Ariel mengatakan “Saya juga terkejut, dan nggak tau kenapa panggung ini besar sekali” , panggung konser saat itu memang sangat bagus sekali, NOAH cukup leluasa beregerak, dan penonton semakin semangat berjingkrak – jingkrak.




Selain NOAH, penonton banyak diberikan kejutan di konser malam itu, mulai dari lagu pembuka konser sampai dengan artis yang berkolaborasi bersama NOAH. “Tak Ada yang Abadi” menjadi konser pembuka malam itu dengan berkolaborasi bersama Richie FM, Andre Astoria, dan Aca Septriasa. Dilanjut “Cobalah Mengerti” NOAH menghibur penonton seolah mereka lupa akan hari esok.




Beberapa lagu disiapkan sebagai kejutan, lagu “Khayalan Tingkat Tinggi” NOAH berkolaboarsi dengan Richie dari Five Minutes, dan “Menghapus Jejakmu” berkolaborasi dengan Aca Septriasa, ini cukup membawa suasana konser yang baru. Penonton memang belum puas dengan penampilan NOAH malam itu, ingin hati apa daya tangan, NOAH masih harus melanjutkan aktifitas mereka di luar panggung sebelum mereka melanjutkan tour bersama Pro Mild nanti.




Pro Mild Tour, Lap. Yon Bekang, Bogor ( 27 Januari 2013 )

Pro Mild Tour masih terus berlanjut, dari 25 kota yang dijadwalkan NOAH masih harus menyambangi sekitar 15 kota lagi, dan memang terakhir NOAH tampil di Bogor sekitar tahun 2006 dan masih menggunakan nama Peterpan, dan David juga belum masuk, kata Ariel di sela – sela jeda lagu.



Malam hari ketika semua sudah sampai Hotel, semua team NOAH dikejutkan dengan kabar David sedang dalam perjalanan menuju Bogor untuk ikut tampil bersama personil lainnya, dan rencana awal memang David hanya ingin tampil sebisanya, kalau dia kuat dia akan tampil full selama konser berlangsung.




Sebelum menuju venue, bertempat di Hotel tempat menginap, Sahabat Bogor yang sudah memepersiapkan peresmian komunitas Sahabat Bogor, akhirnya terlaksana, para personil yang hadir lengkap, ini menjadi kebanggan tersendiri bagi Sahabat Bogor.




Sejak sore, Bogor cukup cerah, dan cuaca seperti yang sangat cocok untuk konser musik apapun. David dengan semangat menempati keyboard yang biasa dia mainkan sebelum jatuh sakit kemarin, opening song disambung dengan “Cobalah Mengerti” dimainkan oleh David tanpa ragu – ragu, David bercerita di belakang panggung kalau dia memang rindu suasana panggung.




Konser malam itu sangat kondusif, mulai dari penonton hingga team pendukung seperti kemanan, team produksi, dan tak lepas dari kerja keras personil dan crew NOAH sendiri, kejuta dari kehadiran David alah energy baru untuk NOAH yang juga rindu tampil bersama David. Di sela – sela jeda lagu Ariel berkata “David ini adlaah personil yang bandel, sebetulnya dia belum boleh untuk beraktifitas keras, apalagi tour..”




Konser malam itu ditutup dengan lagu “Topeng” , setiap kota yang disinggahi NOAH selalu member kejuta disamping NOAH mempersiapkan kejutan untuk para Sahabat, salah satunya adalah dengan tampiplnya kembali David di kota Bogor, NOAH kembali ke Jakarta dan untuk melanjutkan aktifitas di luar tour sebelum melanjutkan tour bersama Pro Mild kembali.



Pro Mild Tour, Halaman Std. Joyokusumo, Pati ( 30 Januari 2013 )


Masih dalam rangkaian tour panjang NOAH bersama Surya Pro Mild menyambangi daerah Jawa Tengah kali ini, kota pertama yang harus dituju adalah Pati, sebuah kota kecil di Jawa Tengah dengan penduduk yang memang ramah dan cuaca yang cukup terik di siang hari ini dipercaya sebagai kota pembuka untuk Jawa Tengah.



Cuaca saat ini memang sangat sulit diramalkan, Halaman Std. Joyokusumo yang semula panas terik di siang hari, tiba – tiba menjadi dingin sekali di malam hari karena beberapa saat sebelum NOAH naik panggung turun hujan sangat besar, tapi bukan NOAH namanya kalau batal naik panggung Cuma hanya karena hujan turun sangat besar.




Penantian para penonton yang sudah menunggu sejak sore terbayar, saat opening NOAH mulai dimainkan dan langsung disambung dengan lagu “Cobalah Mengerti” , banyak yang mengira David akan ikut lagi, tapi kondisinya memang belum memungkinkan saat ini untuk David ikut tour kembali.




Ini adalah pertama kalinya NOAH datang ke Pati, tapi suasana konser malam itu tidak seperti pertama kali NOAH datang ke kota itu, penonton meneriakan nama idola mereka masing – masing dan tidak menghiraukan hujan yang turun mengguyur mereka.




NOAH tampil sekitar 13 lagu yang ditutup oleh lagu “Topeng” yang menjadi closing khas NOAH, perjalanan dilanjutkan ke Jepara, perjalanan darat akan memakan waktu sekitar 1,5 hingga 2 Jam. Dan apakah Jepara bisa membuat NOAH terkejut?.

Pro Mild Tour, Pantai Kartini, Jepara ( 1 Februari 2013 )

Jepara adalah kota selanjutnya setelah Pati, kota ini terletak di bagian utara Jawa Tengah, venue konser malam itu dipinggir Pantai Kartini, yang malam dan pagi hari sebelum vrew datang untuk loading alat ternyata hujan sangat besar, dan sebagian venue terendam air hujan.



Pintu dibuka sekitar pukul 7 malam waktu setempat, dan kabarnya penonton yang hadir malam itu ada sekitar 16.000 orang. Sebelum naik panggung, para personil NOAH berkesempatan meresmikan Komunitas Sahabat NOAH dari 3 kota sekaligus, yaitu Jepara, Demak, dan Kudus. Ariel mengatakan dengan diresmikannya Komunitas ini semoga bisa selalu menjadi inspirasi dan energi yang positif.




30 Menit setelah peresmian selesai, NOAH bersiap naik panggung, hujan mulai reda, dan cuaca mulai bersahabat untuk memulai konser malam itu, penonton yang sudah menunggu sejak lama kedatangan NOAH di kota mereka semakin semangat saat “Walau Habis Terang” dimainkan di konser malam itu.




Jepara salah satu kota yang membuat kejuta untuk NOAH, kota ini sangat menyenangkan dengan para penonton yang sangat antusias sejak awal konser dimulai hingga lagu terakhir dimainkan.




NOAH masih harus melakukan perjalanan ke Solo untuk konser keesokan harinya, perjalanan darat menuju Solo akan memakan waktu sekitar 5 jam, lelah bisa diatasi, dan perjalanan panjang harus ditempuh, dan ini adalah konsekuensi  yang harus diterima NOAH untuk menghibur para Sahabat.

Pro Mild Tour, Alun –Alun Utara, Solo ( 2 Februari 2013 )

Solo, kota yang sangat bersih dengan penduduk yang sangat ramah, venue konser kali ini terletak di pusat kota Solo, tepatnya di Alun – Alun Utara. Uniknya kota ini, biarpun ada event tetap tidak macet, kendaraan padat hanya sekitar venue saja, tidak menyebar ke daerah lain.



Pro Mild Tour Solo, bertepatan dengan malam Minggu, malam biasanya ABG keluar untuk nongkrong bersama kawan mereka di Alun – Alun yang kali ini dipakai untuk konser NOAH. Memang konser malam itu diramalkan akan sangat ramai dan tiket yang terjual lebih dari 15.000 lembar, NOAH pun sudah tidak sabar untuk menghibur untuk para Sahabat di Solo.




Solo memang sangat minta dihibur malam itu, cuaca dan venue yang mendukung ditambah penonton yang menggila sejak sore menjadi dorongan bagi NOAH untuk menggeber sejak awal konser.




Sebelum naik panggung, Personil berkesempatan meresmikan Komunitas Sahabat Solo yang memang sudah lama menantikan peresmian ini, di Solo sebenarnya sudah banyak Sahabat sejak masih memakai nama Peterpan dulu, mereka hanya ingin lebih terorganisir dengan baik, akhirnya diresmikan lah Komunitas Sahabat Solo oleh para personil.




Tidak banyak yang bisa dilakukan NOAH untuk menghibur para penonton khususnya Sahabat yang telah lama menantikan mereka, selain memainkan lagu - lagu yang memang membawa NOAH dikenal seperti sekarang. Jogja adalah kota selanjutnya, dan ini adalah kunjungan kesekian kalinya ke Jogja....